Jadi Saudara Serumpun, Zakiyudin Mengaku Tertarik Jalin Kerjasama Budaya Dengan Kuala Kurau
Wakil Wali Kota Medan, H. Zakiyuddin Harahap menyatakan ketertarikannya untuk menjalin kerjasama di bidang budaya dengan Kuala Kurau yang terletak di Negeri Perak, Malaysia.
Ketertarikan itu diungkapkan Zakiyuddin Harahap saat menerima audiensi dari Singgahsana Budaya, Kuala Kurau, Perak, Malaysia, di Balai Kota, Kamis (13/11/2025).
"Malaysia dan Indonesia adalah saudara serumpun. Kami berharap dapat menjalin kerjasama antara Medan dan Kuala Kurau, terutama dalam bidang budaya," kata Zakiyuddin Harahap didampingi Kabag Kerjasama, Seri Inderahayu.
Apalagi, Zakiyuddin juga menambahkan bahwa kedua daerah ini memiliki jarak yang dekat, sehingga kedepannya banyak peluang kerjasama yang dapat dilakukan.
"Tentu kita berharap hubungan ini dapat terus berlanjut, tidak hanya budaya namun juga bisnis di masa depan,"tambahnya.
Sementara itu, Dato' Shalahuddin Yunus Djalil mengungkapkan, kedatangan mereka bertujuan untuk menjalin silaturahmi guna dapat bertukar budaya antara Kota Medan dengan Kuala Kurau.
Dirinya juga menyampaikan, bahwa Kuala Kurau masuk kedalam bagian dari kerajaan Perak, Malaysia. Dimana wilayah tersebut merupakan daerah pesisir.
"Mayoritas keseharian penduduk kami berprofesi sebagai nelayan dan petani. Maka dari itu kami berharap melalui kunjungan ini kita dapat saling bertukar budaya,"harapnya.
Pertemuan yang berlangsung dengan penuh kehangatan itu, kemudian diakhiri dengan saling bertukar cinderamata dan foto bersama.
Ketertarikan itu diungkapkan Zakiyuddin Harahap saat menerima audiensi dari Singgahsana Budaya, Kuala Kurau, Perak, Malaysia, di Balai Kota, Kamis (13/11/2025).
"Malaysia dan Indonesia adalah saudara serumpun. Kami berharap dapat menjalin kerjasama antara Medan dan Kuala Kurau, terutama dalam bidang budaya," kata Zakiyuddin Harahap didampingi Kabag Kerjasama, Seri Inderahayu.
Apalagi, Zakiyuddin juga menambahkan bahwa kedua daerah ini memiliki jarak yang dekat, sehingga kedepannya banyak peluang kerjasama yang dapat dilakukan.
"Tentu kita berharap hubungan ini dapat terus berlanjut, tidak hanya budaya namun juga bisnis di masa depan,"tambahnya.
Sementara itu, Dato' Shalahuddin Yunus Djalil mengungkapkan, kedatangan mereka bertujuan untuk menjalin silaturahmi guna dapat bertukar budaya antara Kota Medan dengan Kuala Kurau.
Dirinya juga menyampaikan, bahwa Kuala Kurau masuk kedalam bagian dari kerajaan Perak, Malaysia. Dimana wilayah tersebut merupakan daerah pesisir.
"Mayoritas keseharian penduduk kami berprofesi sebagai nelayan dan petani. Maka dari itu kami berharap melalui kunjungan ini kita dapat saling bertukar budaya,"harapnya.
Pertemuan yang berlangsung dengan penuh kehangatan itu, kemudian diakhiri dengan saling bertukar cinderamata dan foto bersama.
Sumber: Dinas Kominfo Kota Medan