BERITA :


Pengerjaan Capai 63,9 Persen, Overpass Jalan Stasiun Solusi Atasi Kemacetan Lalu Lintas

Pengerjaan Capai 63,9 Persen, Overpass Jalan Stasiun Solusi Atasi Kemacetan Lalu Lintas

Pemko Medan melalui Dinas SDABMBK terus berpacu mengerjakan pembangunan Overpass Jalan Stasiun, Kecamatan Medan Barat. Kini pengerjaan overpass yang dibangun sebagai solusi untuk mengatasi kemacetan lalu lintas di seputaran jalan stasiun progresnya sudah mencapai 63,9 persen.

Ph Kadis SDABMBK Kota Medan Ir Gibson Panjaitan ketika dikonfirmasi, Kamis (29/8/24) kemarin, mengatakan pihaknya terus mengebut pekerjaan pembangunan Overpass Jalan Stasiun. Proyek ini merupakan solusi bapak Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk mengatasi kemacetan di seputaran jalan stasiun.

"Progres pengerjaan Overpass Jalan Stasiun saat ini sudah mencapai 63,9 persen. Pengerjaan terus dilakukan agar proyek ini dapat selesai tepat waktu", kata Ph Kadis SDABMBK.

Menurut Gibson, saat ini pengerjaan pembangunan Overpass yang dilakukan adalah pemasangan PJU,  pemasangan rangka ACP dan pemasangan besi plafond. Selain itu juga dilakukan penimbunan landasan oprit sebagai landaian jalan menuju maupun keluar Overpass.

"Pengerjaan lainnya adalah Geowall (Dinding Landaian). Sedangkan untuk pekerjaan drainase Overpass sudah selesai", ujar Gibson.

Gibson menambahkan jika penimbunan landasan oprit selesai, nantinya pelaksana akan melanjutkan pekerjaan pengaspalan jalan tersebut.

"Kami terus memantau perkembangan pekerjaan setiap harinya guna memastikan pekerjaan berjalan dengan baik dan sesuai spek", ucapnya.

Dijelaskan Gibson, Overpass yang memiliki panjang 232 meter dengan lebar 9 dan 12,5 meter ini merupakan proyek pekerjaan tahun jamak. Dimana pekerjaan yang dimulai 18 September 2023 ini akan berakhir pada 12 Desember 2024.

"Jika Overpass sudah selesai nantinya kepadatan arus lalu lintas di seputaran jalan stasiun akan teratasi. Sebab selama ini kepadatan diakibatkan banyaknya volume kendaraan melalui jalan stasiun, termasuk mobilisasi penumpang kereta api", sebutnya.

Sumber : Dinas Kominfo Kota Medan